Sabtu, 10 Juli 2021 para ortu mengambil seragam dan Buku Panduan MPLS sebagai salah satu langkah untuk mengkondisikan pelaksanaan MPLS mulai hari Senin 12 Juli sampai Rabu, 14 Juli 2021 kelas VII tahun pelajaran 2021-2022 masih seperti tahun lalu dengan kondisi pandemi Covid-19 maka MPLS dilaksanakan secara daring.
Menurut Bapak Trianto Th., S.Pd, selaku ketua MPLS mengharapkan“Semoga siswa kelas VII dapat memasuki dunia habitus pembelajaran yang baru, terlebih dengan situasi yang memaksa semua pihak untuk menyikapi pembelajaran jarak kauh (PJJ) dengan nyaman. Materi MPLS disampaiakan secara live dengan zoom dengan harapansiswa kelas VII dapat berinteraksi dengan pemateri sehingga ada komunikasi multi arah.
Pada hari pertama, Sr. Dorothea, SPM, M.Pd selaku kepala sekolah menyapa dan memberikan arahan kepada para siswa melalui zoom terkait dengan kegiatan MPLS sekaligus menyampaikan Visi Misi Sekolah. Materi Wawasan Wiyata Mandala, Kurikulum, Kesiswaan, Tatibsi, Cara Belajar, Pengenalan Lingkungan Sekolah, Sarana Prasarana, Religiusitas dan Adiwiyata diharapkan semakin memberikan gambaran nyata suasana dan aktivitas sekolah.
Pada MPLS tahun ini panitia lebih banyak memberikan porsi pertemuan antara siswa dan wali kelas dengan harapan selama tiga hari itu terjadi pengenalan dan keakraban sebagai relasi kekeluargaan. Materi MPLS setiap hari dimulai dari pukul 07.30 WIB sampai 11.00 WIB. Menurut salah satu siswa kelas VII yang sering dipanggil Kiara, ia merasa nyaman dan senang walaupun hanya bertemu dan beraktivitas secara virtual. “Kami sangat senang dan antusias untuk segera belajar dengan suasana dan teman-teman yang baru,” harapannya diakhir wawancara.
Pada penutupan MPLS tahun pelajaran 2021-2022, Sr. M. Dorothea SPM, M.Pd. berharap, “Semoga para siswa memiliki pemahaman serta merasa bangga dan senang terhadap sekolah baru mereka. Masih menurut beliau yang terpenting dengan MPLS ini semua siswa memiliki gambaran nyata bagaimana mereka nanti akan beraktivitas khususnya saat menjalani PJJ dengan penuh suka cita. Salah satu wali kelas 7 berharap dengan materi dan metode yang langsung bertemu dengan siswa, kita makin bisa membangun relasi sebagai keluarga dengan demikian proses pembelajaran akan semakin mudah kita jalani.